Dokter Jantung - Sayangi Jantung Anda Dengan Makanan Berikut Ini!
Dokter Jantung – Jantung adalah sebuah
rongga, rongga organ berotot yang memompa darah lewat pembuluh darah oleh
kontraksi berirama yang berulang. Darah menyuplai okisgen dan nutrisi pada
tubuh, juga membantu menghilangkan sisa-sisa metabolisme. Istilah kardiak
berarti berhubungan dengan jantung, dari kata Yunani cardia untuk jantung.
Jantung adalah salah satu organ manusia yang berperan dalam sistem peredaran
darah, terletak di rongga dada agak sebelah kiri.
Dokter Jantung |
Pertama adalah
kacang hitam. Kacang hitam yang lembut penuh dengan nutrisi untuk jantung.
Folat, antioksidan, dan magnesium dapat membantu menurunkan tekanan darah.
Serat di dalamnya dapat membantu mengontrol kadar kolesterol dan gula darah.
Tambahkan kacang pada sup dan salad Anda. Satu hal yang perlu Anda catat, bilas
kacang kalengan untuk menghilangkan garam berlebih.
Kedua adalah anggur
merah dan resveratrol. Jika Anda minum alkohol, sedikit anggur merah mungkin
menjadi pilihan yang sehat untuk jantung. Resveratrol dan catechin, dua antioksidan
dalam anggur merah, dapat melindungi dinding arteri. Sedikit alkohol juga dapat
meningkatkan HDL atau kolesterol baik.
Namun demikian,
terlalu banyak alkohol justru buruk untuk jantung Anda. Untuk wanita, jangan
konsumsi lebih dari satu gelas sehari, dan maksimal dua gelas untuk pria.
Sebaiknya diskusikan dengan dokter Anda terlebih dahulu. Alkohol dapat
menyebabkan masalah bagi orang-orang yang mengonsumsi aspirin dan obat lain. Baca juga disini
Ketiga Anda bisa
konsumsi salmon. Salmon dianggap makanan terbaik untuk kesehatan jantung karena
kaya akan omega-3. Omega-3 adalah lemak sehat yang dapat mengurangi risiko
gangguan ritme jantung dan menurunkan tekanan darah. Omega-3 mungkin juga bisa
menurunkan trigliserida dan mencegah peradangan. Asosiasi Jantung AS
merekomendasikan dua porsi salmon atau ikan berminyak lainnya dalam seminggu. Bagaimana
cara memasaknya? Panggang salmon dalam aluminium foil beserta rempah dan
sayuran.
Kemudian yang
keempat rempah – rempah. Bila Anda menambahkan rempah-rempah ke masakan Anda
sebagai pengganti garam, Anda sudah membuat pilihan tepat untuk jantung. Rempah
dapat menambahkan rasa tanpa memberi efek buruk. Menambahkan banyak bumbu non
garam adalah cara lezat untuk jantung sehat. Yuk ketahui lebih banyak tentang
jantung dengan mengunjungi laman kami di https://www.siloamhospitals.com/
Comments
Post a Comment